Pengesahan WSKT Jadi Anak Usaha Hutama Karya Dilakukan September 2024
Tuesday, May 07, 2024       17:09 WIB

IDXC hannel - Kementerian Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ) memastikan pengesahan PT Waskita Karya (Persero) Tbk () sebagai anak usaha PT Hutama Karya (Persero) atau HK dilakukan pada September 2024. Pada periode itu, seluruh proses konsolidasi bakal disahkan pemerintah.
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, pada September 2024, emiten bersandi saham sudah berstatus hukum selaku unit bisnis HK, sementara Hutama Karya menjadi holding atau induk perusahaan. Saat ini, proses konsolidasi masih terus digodok.
"Mudah-mudahan dalam waktu September (2024) sudah bisa jalan semua. Moga-moga menjadi anaknya sah secara hukum, mudah-mudahan semua jalan," ujar Arya saat ditemui di HK Tower, Jakarta Timur, Selasa (7/5/2024).
Menurutnya, struktur keuangan Hutama Karya menunjukan perbaikan yang signifikan. Sehingga, konsolidasi kedua entitas pelat merah di sektor infrastruktur itu menjadi langkah tepat.
Saat ini, Kementerian BUMN masih melakukan penyehatan alias restrukturisasi keuangan . pemegang saham menargetkan keuangan dan bisnis perusahaan mulai sehat tahun ini.
"Hutama Karya makin lama, makin bagus (keuangan). Jadi jangan ragu-ragu Waskita itu gabung, jangan ragu-ragu, ini berarti langkahnya uda benar, menjadi holding bersama Hutama Karya ini sudah langka benar," papar dia.
Sebelumnya, Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo menyatakan, penggabungan dua BUMN karya itu dilakukan melalui skema inbreng, di mana saham inbreng di Hutama Karya.
Kendati begitu, konsolidasi ini mengharuskan Waskita Karya melewati seluruh tahapan restrukturisasi keuangannya, termasuk Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang ( PKPU ) di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat.
Setelah penyehatan , pemegang saham akan menarik masuk emiten agar bergabung dengan Hutama Karya.
"Kita tunggu restrukturisasi, kalau sudah selesai baru akan masuk melalui HK, karena joint venture. Waskita kan nggak kuat secara keuangan, maka kita akan dengan kekuatan di HK, maka ini positif, setelah restrukturisasi HK jadi induk untuk sustainability proyek Waskita ke depan," beber Tiko.

Sumber : idxchannel.com

powered by: IPOTNEWS.COM